Rolex Cover

Jam tangan baru 2025

Rolex 1908

Geometri keanggunan

Perpetual 1908 dari emas kuning 18 karat kini tersedia dengan rantai jam yang dibuat sepenuhnya dari logam mulia ini. Geometri yang inovatif mengimbuhi rantai jam kaitan tujuh keping ini dengan keelokan dan kenyamanan dalam keanggunan menyeluruh.

Rolex meluncurkan rantai jam baru, dinamai Settimo, dibuat eksklusif untuk Perpetual 1908 dan dipersembahkan pada jam tangan versi emas kuning 18 karat dengan dial jam putih pekat.

Elok, lentur, dan nyaman, rantai jam yang sama sekali baru ini terdiri atas barisan kaitan tujuh keping mungil yang dipoles sepenuhnya, menghasilkan kerlip cahaya yang terpantul. Desain yang mengingatkan kita pada rantai jam yang terilhami oleh perhiasan yang terdapat pada jam-jam tangan lama yang elegan, rantai jam ini menangkap hakikat koleksi Perpetual, diciptakan oleh Rolex sebagai penghormatan atas tradisi pembuatan jam tangan.

rolex new watches 2025 perpetual 1908 settimo new metal bracelet m52508 0008 2501stojan 003 landscape

1908 dilengkapi dengan kaliber 7140, mesin jam yang berada di garis terdepan teknologi pembuatan jam tangan, memungkinkan arloji menampikan detik bersama dengan jam dan menit. Kaliber 7140 menampilkan titian yang dihiasi Rolex Côtes de Genève dan bandul osilasi cut-out (potongan).

rolex new watches 2025 perpetual 1908 classic and contemporary m52508 0008 2412uf 003 portrait

Klasik dan kontemporer

Terinspirasi oleh salah satu jam tangan Rolex pertama yang dilengkapi dengan rotor Perpetual, 1908 termasuk dalam koleksi Perpetual. Koleksi yang diluncurkan pada tahun 2023 adalah penafsiran ulang gaya horologi tradisional yang dibalut dengan kepiawaian inti dan warisan estetika dari merek tersebut. Jam tangan elegan dan bersahaja ini dinamai ‘1908’ sebagai penghormatan atas tahun nama ‘Rolex’ terpikirkan oleh Hans Wildorf sebagai pengenal ciptaannya dan didaftarkan di Swiss. 1908 didefinisikan oleh desainnya, yang menunjukkan kekuatan penuh karakter jam tangan ini dalam kesederhanaan tampilan. Ia dengan sempurna mewujudkan semangat koleksi Perpetual, yang pada intinya terletak perayaan seni pembuatan jam dalam bentuknya yang paling mulia.

1908 menampilkan dial ramping yang dihiasi angka 3, 9, dan 12 dan penanda jam indeks yang timbul. Jarum jamnya bergaya Brequet, sementara jarum menitnya berbentuk pedang bermata dua. Di atas penghitung detik yang kecil di posisi pukul 6, tertulis ‘Superlative Chronometer’ berbentuk melengkung.

rolex new watches 2025 perpetual 1908 worn watch m52508 0008 2501ad 002 landscape

Keanggunan cangkang.

1908 dibungkus dengan cangkang 39 mm, dengan garis angun dan bagian belakang yang transparan, memungkinkan estetika terperinci mesin jamnya dapat dikagumi begitu pula perputaran bandul osilasi. Lengkung lug cangkang tengahnya tersorot berkat sudut-miring halus di tepi atasnya, sementara bezel-nya terbagi – bagian bawah dihiasi alur elegan dan bagian atas berkubah. Kristalnya yang berkubah dan cangkang belakang yang transparan dibuat dari safir yang nyaris antigores dan memiliki lapisan antipantul. Dijamin kedap air hingga kedalaman 50 meter (165 kaki), case ini memberikan perlindungan optimal untuk mesin jam yang ada di dalamnya. Pada versi yang ditampilkan, cangkang dibuat dari emas kuning 18 karat.

rolex new watches 2025 perpetual 1908 ambiance m52508 0008 2501stojan 002 portrait
rolex new watches 2025 perpetual 1908 7140 movement movt7140 2411uf 002 landscape

Kaliber 7140

1908 digerakkan oleh kaliber 7140, sebuah mesin jam yang sepenuhnya dikembangkan dan diproduksi oleh Rolex yang dirilis pada tahun 2023 untuk peluncuran model ini, yang hanya digunakan oleh model ini. Sebuah distilasi teknologi, mesin jam mekanis berpuntir automatis ini menghasilkan kinerja luar biasa, terutama dalam hal ketepatan, cadangan daya, kenyamanan, dan keterandalan. Kaliber 7140 mendemonstrasikan estetika yang diselesaikan dengan hati-hati, terutama pada ‘bridge’ yang menonjolkan Rolex Côtes de Genève – sebuah dekorasi yang berbeda dari Côtes de Genève tradisional karena alur yang sedikit dipoles di antara setiap rantai jam.

Kaliber 7140 dilengkapi dengan sistem pemuntir automatis/ self-winding melalui rotor Perpetual. Berkat arsitektur barel dan efisiensi escapement yang sangat unggul, cadangan daya dari mesin jam ini bertahan hingga kira-kira 66 jam .

rolex new watches 2025 perpetual 1908 settimo bracelet m52508 0008 2412uf 002 landscape

Rantai jam Settimo

Versi 1908 yang ditampilkan dipasangi rantai jam Settimo. Rantai jam baru ini, dibuat dari emas kuning 18 karat, memancarkan keelokan dan keanggunan. Rantai jam ini merangkul bentuk pergelangan tangan dengan lembut, membuatnya sangat nyaman untuk dipakai. Berkat kaitan rantainya yang terdiri atas tujuh keping mungil, unsur kaitan yang sedikit berpola, setiap permukaan yang dipoles, rantai jam ini juga terasa sangat ringan. Dengan sistem khusus untuk memasangnya ke cangkang tengah, yang patennya sudah diajukan, rantai jam Settimo diperuntukkan hanya untuk model 1908. Rantai jamnya dilengkapi dengan Crownclasp lipat tersembunyi.

rolex new watches 2025 perpetual 1908 ambiance m52508 0008 2501ad 001 portrait
rolex new watches 2025 superlative chronometer certification sceau lumiere lancia landscape

Sertifikasi Kronometer Superlatif

Seperti semua jam tangan Rolex, Perpetual 1908 dijamin dengan sertifikasi Kronometer Superlatif yang didefinisikan ulang oleh Rolex pada tahun 2015. Pembubuhan ini membuktikan bahwa setiap arloji yang meninggalkan bengkel Rolex berhasil menjalani serangkaian pengujian yang dilakukan oleh Rolex di laboratoriumnya sendiri sesuai dengan kriterianya sendiri, setelah menerima sertifikasi resmi mesin jam dari Swiss Official Chronometer Testing Institute (COSC). Pengujian sertifikasi internal berlaku untuk jam tangan yang sudah dirakit lengkap, setelah mesin jam ditutup, menjamin kinerja superlatif pada pergelangan tangan dalam hal ketepatan, cadangan daya, kedap air, dan pemuntir automatis. Presisi Kronometer Superlatif Rolex berada di kisaran −2/+2 detik per hari – tingkat deviasi yang ditoleransi oleh Rolex untuk jam tangan yang telah selesai dibuat secara signifikan lebih kecil daripada yang diterima oleh Swiss Official Chronometer Testing Institute (COSC) untuk sertifikasi resmi dari mesin jam itu sendiri.

Status Kronometer Superlatif dilambangkan dengan segel hijau yang menyertai setiap jam tangan Rolex dan dilengkapi dengan garansi internasional selama lima tahun.